REPUBLIKBOLA – Ada dua pertandingan seru dari babak 16 Besar yang akan disiarkan iNews pada hari ini Rabu (31/1/2024).
Bahrain vs Jepang akan berlangsung di Stadion Al Thumama, pukul 18.30 WIB. Sementara Iran vs Suriah berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa pukul 23.00 WIB.
Pertama ada duel Bahrain Versus Jepang. Bahrain melaju ke babak 16 Besar Piala Asia 2023 dengan status juara Grup E.
Mereka mengemas 6 poin hasil dua kemenangan dan sekali kalah. Sementara Jepang lolos sebagai runner up Grup D.
Daftar 6 Tim Lolos Perempat Final Piala Asia 2023, Tersisa 2 Slot
Tim berjuluk Samurai Blue itu juga meraih dua kemenangan dan sekali kalah. Duel Bahrain Vs Jepang digelar di Al Thumama Stadium.
