REPUBLIKBOLA-Laga lanjutan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 menampilkan Australia vs Indonesia di Stadion Sydney Football Australia, Kamis (20/3).
Hasilnya, Timnas Indonesia harus menelan pil pahit dengan kekalahan telak dari Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, berahir skor 1-5.
Meski kalah telak, Timnas Indonesia lebih banyak melakukan penguasaan bola hingga 64 persen.
Timnas Indonesia berpeluang mencetak gol cepat pada menit ketujuh setelah mendapat tendangan penalti.
Penalti didapat setelah Rafael Struick dijatuhkan Kye Rowles. Namun, Kevin Diks yang menjadi eksekutor penalti gagal melakukan tugasnya.
Penalti Diks hanya mengenai tiang gawang. Pada menit ke-17, justru Australia yang mendapat penalti setelah Nathan Tjoe A On melanggar Lewis Miller.
