JAKARTA | REPUBLIKBOLA – Persib Bandung harus menelan kekalahan dalam pertandingan kedua grup A Piala Presiden 2024. Menghadapi Borneo FC, tim Pangeran Biru kalah dengan skor tipis 1-0.
Berguinho mencetak gol kemenangan untuk Borneo FC di masa injury time babak kedua, mengunci kemenangan penting bagi tim asal Kalimantan tersebut.
Dengan kemenangan ini, Borneo FC berhasil meraih enam poin dari dua pertandingan dan menjadi tim pertama yang lolos ke semifinal Piala Presiden 2024. Sementara Persib tetap berada di peringkat kedua dengan raihan tiga poin.
Babak Pertama
Bertanding di Stadion Si Jalak Harupat, Persib Bandung memulai laga dengan agresif sejak peluit pertama dibunyikan.
Persib menciptakan peluang berbahaya dua menit setelah pertandingan dimulai dengan tendangan bebas Marc Klok. Kiper Borneo, Nadeo Argawinata, berhasil menepis tendangan tersebut, menyelamatkan gawangnya dari kebobolan di awal laga.
