BREBES I REPUBLIKNEWS – Ketegangan di SMPN 1 Bumiayu kembali memuncak. Senin (17/11), puluhan wali murid dan alumni mendatangi sekolah untuk menyuarakan tuntutan tegas.

Mereka mendesak bubarkan komite sekolah dan tolak pengangkatan Plt Kepala Sekolah Ina Purnamasari.

Aksi damai ini berlangsung sejak pagi, dimulai oleh perwakilan wali murid yang kemudian disusul massa alumni.

Sekitar pukul 10.00 WIB, Komisi 4 DPRD Brebes turut hadir, dan Kepala Dindikpora Brebes, Caridah, menyusul pukul 12.00 WIB. Meski ramai, proses belajar mengajar tetap berjalan normal.

Suara Wali Murid: “Kami Ingin Sekolah Ini Elegan Kembali”

Umi Hadiyanti, salah satu wali murid, menyatakan bahwa aksi ini bukan untuk membuat gaduh, melainkan bentuk kepedulian terhadap marwah sekolah.