BOGOR I REPUBLIKNEWS.NET –Di awal tugasnya sebagai Wakil Bupati Bogor, Ade Ruhandi memimpin apel perdana bersama, di Halaman Kantor Setda Kabupaten Bogor, Senin (24/2/2025). 

Apel yang dihadiri Kepala Perangkat Daerah, Camat, Direktur Utama RSUD, dan jajaran Pemkab Bogor ini merupakan langkah awal dalam pelaksanaan program pembangunan yang akan dilaksanakan selama lima tahun mendatang.

Wakil Bupati Bogor Ade Ruhandi menyampaikan beberapa pesan penting terkait langkah-langkah yang akan diambil oleh pemerintah daerah untuk mewujudkan visi dan misi Kabupaten Bogor ke depan.

Sebagaimana diketahui, pada Kamis, 20 Februari 2025, Bapak Rudy Susmanto dan saya telah dilantik sebagai Bupati dan Wakil Bupati Bogor untuk periode 2025-2030. 

“Amanah ini bukan hanya sekedar tugas duniawi, namun juga merupakan tanggung jawab yang harus dipertanggungjawabkan di akhirat kelak,” ujar Ade Ruhandi.

Jaro Ade juga menekankan pentingnya kebersihan lingkungan kerja yang mencerminkan komitmen terhadap kualitas dan profesionalisme.