CIAMIS I REPUBLIKNEWS.NETBupati Ciamis Jawa Barat, Herdiat Sunarya, hadir dan menyampaikan apresiasinya kepada pengurus baru IWO Ciamis yang baru saja dilantik periode 2025-2030. Ia juga meminta agar pihak Media saat ini bersikap profesional.

“Atas nama pribadi dan Pemerintah Daerah Kabupaten Ciamis, saya ucapkan selamat kepada Kang Heru Pramono beserta jajaran pengurus yang baru dilantik,” ucap Herdiat, Kamis (21/8/2025).

Pihaknya juga menekankan, keberadaan media online yang tergabung dalam IWO semakin membawa kemajuan dan menjadi mitra strategis pemerintah daerah (Pemda) dalam menyebarkan informasi yang akurat dan bermanfaat.

“Pentingnya peran media online di era digitalisasi. Media memiliki kekuatan besar dalam menyampaikan informasi, baik di tingkat lokal, nasional, bahkan internasional,” jelasnya.

Selain itu, ia juga mengingatkan agar kebebasan pers digunakan untuk hal-hal yang positif. 

“Informasi yang cepat dan akurat sangat dibutuhkan. Tapi jika digunakan untuk hal negatif, dampaknya juga luar biasa. Karena itu, media harus profesional, faktual, dan tetap menjalankan fungsi kontrol sosial,” tegasnya.