BOGOR I REPUBLIKNEWS.NET-Hadirnya Pengusaha Mikro Kecil Menengah (PMKM) di Kabupaten Bogor, menjadikan aura positif bagi pelaku usaha kecil untuk bisa berkembang bersama. Hal itu tentu tidak lepas dari peran PMKM Prima Indonesia yang siap membantu untuk menuju pasar global.

“Kita siap memajukan para pelaku usaha di Bumi Tegar Beriman, untuk berkembang bersama menuju Pasar Global,” ucap Wawan Ketua terpilih DPC Kabupaten Bogor Prima Global, usai acara pelantikan dan pengukuhan pengurus dan anggota periode 2024-2029, di Gedung Tegar Beriman, Cibinong, Senin (15/12/2024).

Wawan menjelaskan, ada sekitar 51 anggota dan pengurus yang sudah Dikukuhkan dan dilantik pada periode 2024-2029. Menurutnya, peran PMKM nantinya untuk dapat menggerakkan  para pelaku usaha, baik disegi legalitas maupun pemasaran melalui market place.

“Pelaku usaha kecil saat ini kan banyak yang terkendala legalitas, seperti Nomor Induk Berusaha (NIB), sertifikat halal dan lainnya. Nah, itu yang akan kami bantu,” ujar Wawan.

Terkait pelantikan dan pengukuhan pengurus dan anggota PRIMA Indonesia DPC Kabupaten Bogor Jawa Barat, Wawan mengucapkan rasa terimakasihnya kepada para peserta yang telah mempercayakannya.

“Saya ucapkan banyak terimakasih untuk semua peserta yang telah mempercayakan saya. Ini tentunya merupakan amanah dalam menjalankan UMKM PRIMA Indonesia Kabupaten Bogor yang lebih baik lagi ke depannya,” tambah Wawan.