JAKARTA I REPUBLIKNEWS– “Pura-Pura Nikah”, drama mini Indonesia Kembali meraih penghargaan tingkat regional.
Kali ini dari Asian Academy Creative Awards sebagai National Winner for Best Director atau pemenang sutradara terbaik nasional.
Pengumuman yang disampaikan pada Selasa, 30 September 2025 di Singapura disambut dengan sukacita.
“Penghargaan ini bukan hanya untuk saya tapi bagi para actor, kru dan seluruh keluarga besar SnimArt,” kata Sharad Sharan, sutradara sekaligus produser film drama mini Pura-Pura Nikah di Jakarta pada Rabu, 1 Oktober 2025.
“Intinya yang memberikan kepercayaan kepada saya dan membuat bercerita di Indonesia sebuah perjalanan yang dihargai,” tambah Sharad Sharan.
“Pura-Pura Nikah” menghadirkan sebuah tren baru film, yang mana tiap episode film ini hanya berdurasi maksimal 2,5 menit dengan total 75 episode.
