Kota Bogor | REPUBLIKNEWS.NETWali Kota Bogor, Dedie Rachim, secara resmi mengukuhkan kepengurusan Koperasi Kelurahan Merah Putih (KKMP) se-Kota Bogor dalam acara pelantikan yang digelar di Aula Prof. Abdullah Siddiq, Universitas Ibn Khaldun, Bogor, Jawa Barat.

Pelantikan ini menjadi bagian penting dari Puncak Peringatan Hari Koperasi Nasional ke-78 Tingkat Kota Bogor. Kegiatan tersebut dirangkaikan dengan pelatihan pengurus koperasi, sekaligus peluncuran buku modul pelatihan SDM Koperasi Kelurahan Merah Putih (KKMP).

Dalam pidatonya, Dedie mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang berperan mendukung KKMP, mulai dari lurah, camat, notaris, hingga jajaran Dinas Koperasi, UMKM, Perdagangan dan Perindustrian (DinkopUKMDagin) Kota Bogor. Dukungan tersebut dinilai sangat strategis.

Dedie menekankan pentingnya peran KKMP dalam mendukung Program Makan Bergizi Gratis (MBG) yang telah dicanangkan Presiden Prabowo Subianto. Ia menyebut koperasi dapat menjadi penyedia bahan pangan pokok untuk memenuhi kebutuhan program tersebut.

Ia berharap keberadaan buku panduan yang diluncurkan dalam acara ini dapat menjadi pedoman yang kuat, membantu pengurus memahami peran serta tanggung jawab mereka dalam mengelola koperasi agar lebih profesional, transparan, dan mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat.