KARAWANG I REPUBLIKNEWS– Pemerintah Desa Bengle, Kecamatan Majalaya, Kabupaten Karawang, melaksanakan penyaluran Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) Tahun 2025 kepada 463 Keluarga Penerima Manfaat (KPM), Senin (8/12/2025).

Setiap KPM menerima alokasi bantuan bulan Desember 2025 berupa 20 kilogram beras dan 4 liter minyak goreng.

Kegiatan pembagian bantuan digelar di Kantor Desa Bengle mulai pukul 08.00 WIB hingga 17.00 WIB dan berlangsung tertib, aman, serta lancar. Proses distribusi mendapat dukungan penuh dari pamong kelurahan, Linmas, serta partisipasi aktif masyarakat.

Untuk memastikan bantuan tersalurkan tepat sasaran, kegiatan ini turut didampingi oleh Ketua DPD Jawa Barat LSM KPK RI, Januardi Manurung, dan pihak terkait lainnya.

“Bantuan ini diharapkan dapat membantu memenuhi kebutuhan dasar keluarga penerima manfaat serta meringankan beban ekonomi masyarakat,” ujar Januardi Manurung di sela kegiatan.

Kepala Desa Bengle, Lia Amalia, M.Pd., menegaskan komitmennya dalam mendukung program pemerintah demi kesejahteraan warga serta penguatan ketahanan pangan desa.